Fajarbanten.com – Genap berusia 110 tahun, Sharp merek elektronik ternama dunia asal Jepang menggelar acara Japan Festival Sharp Matsuri pada 16 Desember 2022 14 Januari 2023 di Kota Serang. Dalam bahasa Jepang Matsuri memiliki arti Festival atau sebuah perayaan.
Ervan Tanudjaja, Branch Manager Cabang Serang, PT Sharp Electronics Indonesia mengatakan Kami menggelar kegiatan Japan Festival Sharp Matsuri sebagai ungkapan rasa terima kasih kami kepada warga Serang yang telah setia menggunakan produk produk Sharp selama ini, selain itu kegiatan ini pun diselenggarakan sebagai acara untuk menyambut akhir tahun dan tahun baru 2023 dengan memberikan berbagai kemudahan untuk membeli produk terbaru Sharp bagi konsumen setia kami di Serang.
Selama kegiatan Japan Festival Sharp Matsuri ini, Sharp Indonesia menghadirkan beragam promo dahsyat hanya untuk warga Serang dan sekitarnya, seperti setiap pembelian AC tipe apapun konsumen akan mendapatkan reward Gopay hanya dengan menginput serial number product dan kartu garansi melalui aplikasi Sharp ID, potongan harga senilai Rp 100.000 untuk produk tertentu sesuai dengan angka perayaan hari jadi ke-110 tahun Sharp Corporation, dan untuk konsumen yang melakukan pembelian produk Sharp senilai Rp 2,000,000 (berlaku kelipatan) berkesempatan mendapatkan doorprize berupa lemari es, smartphone, mesin cuci, rice cooker dan masih banyak lagi yang akan di undi di akhir acara. “Sharp pun akan memberikan tambahan promo yaitu amazing discount saat penutupan acara nanti," ungkap Ervan.
Penutupan acara Japan Festival Sharp Matsuri akan berlangsung pada tanggal 14 Januari 2023 yang akan diramaikan penampilan dari Ferlita the Voices Indonesia, Zumba, fun games dan musik akustik. Selain itu acara penutupan akan dimeriahkan konvoi dari komunitas sepeda onthel, Vespa dan BMW di area Jl. Raya Serang, serta akan ada pawai dari pertunjukan seni tari dan debus yang berasal dari Banten, marching band dan Carnaval Costume di area Bonakarta. (*/yogi)